Tips and Trik Belajar Yang Efektif Dan Efisien

Belajar merupakan hal wajib bagi orang tak puas dengan pengetahuan yang dipunyai. Belajar tidak memadang usia mulai dari anak kecil hingga orang dewasa juga bisa melakukannya.

Belajar merupakan hal penting untuk menggapai impian. Agar lebih jelas, simak artikel dari All About Girls berikut ini.

cara belajar yang bagus
Membaca buku salah satu cermin dari Belajar


PENGERTIAN BELAJAR

Belajar adalah perubahan yang relatif permanen dalam perilaku atau potensi perilaku sebagai hasil dari pengalaman atau latihan yang diperkuat. Belajar merupakan akibat adanya interaksi antara stimulus dan respon. Seseorang dianggap telah belajar sesuatu jika dia dapat menunjukkan perubahan perilakunya. Menurut teori ini, dalam belajar yang penting adalah input yang berupa stimulus dan output yang berupa respons.

Stimulus adalah apa saja yang diberikan guru kepada pelajar, sedangkan respons berupa reaksi atau tanggapan pelajar terhadap stimulus yang diberikan oleh guru tersebut. Proses yang terjadi antara stimulus dan respon tidak penting untuk diperhatikan karena tidak dapat diamati dan tidak dapat diukur, yang dapat diamati adalah stimulus dan respons. Oleh karena itu, apa yang diberikan oleh guru (stimulus) dan apa yang diterima oleh pelajar (respons) harus dapat diamati dan diukur.


CARA EFEKTIF DAN EFISIEN BELAJAR

1. Buat Suasana Belajar Yang Nyaman

cara belajar yang benar

Yang perlu Anda lakukan pertama adalah bagaimana cara membangun suasana
belajar yang nyaman. Ada banyak cara untuk membuat mood belajar itu muncul, diantara:
Anda bisa belajar sambil mendengarkan musik, belajar di tempat-tempat yang nyaman, pencahayaan yang sesuai.

2. Merangkum Pokok Pembelajaran

Ambilah intisari dari pelajar tersebut. Hal ini akan membuat kemudahan mengingat dan
juga mudah untuk memahami inti dari pembelajaran tersebut.

Cara merangkum sebuah buku :

  • Cermati judul buku pengarang!
  • Bacalah kata pengantar jika buku yang anda baca mempunyai kata pengantar. tentukan ide pokok dalam kata pengantar.
  • Bacalah dafatr isi!
  • Cermati judul tiap-tiap babnya!
  • Temukan pokok pikiran atau gagasan utama di setiap bab.
3. Belajar Bersama

cara efektif belajar

Metode ini seringkali di katakan metode yg paling efektif karena dalam suasana belajar
berkelompok yang cukup santai otak menjadi lebih rileks menerima pelajaran/materi yang
akan di serap.

Manfaat belajar bersama :

  • Dengan belajar bersama kamu dapat mengetahui dan memahami lebih banyak informasi
  • Teman belajarmu akan dengan senang hati mengoreksi seandainya ada kesalahan padam
  • Secara gak langsung, mereka juga memotivasi kamu
  • Dengan belajar bareng, kamu dapat lebih percaya diri
  • Kamu dapat mengukur kemampuanmu, dan bisa ambil tindakan bijaksana
  • Akan selalu menjaga semangat kamu biar terus berkobar

4. Metode mempersingkat atau memodifikasi menyerupai nama
sesuatu

Metode ini digunakan bagi beberapa orang yang kesulitan dalam menghafal dengan
cara menggunakan nama-nama yang hampir mirip untuk mengingat materi. Ini sangat
efektif digunakan karena otak sangat mudah mengingatnya dan otak tidak terbebani dengan hafalan-hafalan berat.

5. Belajar dengan Praktik

belajar dengan efisien

Belajar sambil praktek adalah hal yang sangat efektif. Yah, Cara belajar ini juga akan
membuat Anda tak merasa bosan. Anda akan lebih bersemangat mengikuti sesi pembelajaran. Selain itu menambah pengalaman anda, dan juga meningkatkan perkembangan otak anda.

6. Belajar rutin tapi jangan lama

Dengan rutin belajar Anda akan semakin mudah untuk mengingat hal yang sudah Anda
pelajari. yang perlu Anda lakukan adalah "belajar rutin" bukan "Terlalu lama belajar".
Seperti belajar saat pagi 45 menit, siang 25 menit, sore 50 menit, malam 1 jam. Cara ini
sangat efetif dan pikiran juga akan tetap dalam keadaan rileks dari pada harus belajar
terlalu lama.

7. Mengerti Bukan Menghafal

Hal yg paling sering dilakukan oleh siswa ketika ingin menghadapi ujian adalah
menghafal. Sebenarnya tidak salah cuman kurang efektif. Untuk lebih efektifnya adalah
mengerti teorinya maka dengan sendiri akan kita ingat ketika ujian. Kalau Anda masih
dalam metode belajar dengan menghafal, sangat disarankan untuk pindah ke metode
mengerti materi.

Ada apa dengan menghafal? Kenapa menghafal bisa menjadi masalah? Padahal itu udah emang caranya untuk supaya tetap ingat dengan rumus-rumus atau definisi-definisi tertentu.

Okay, mimin jelasin! Menghafal adalah aktifitas yang dilakukan seseorang agar ide-ide yang dihafal tetap diingat. Sebenernya, nggak ada yang salah ya, dengan kata menghafal, tapi hal ini menjadi sebuah masalah jika digunakan sebagai tujuan belajar.

KENAPA?
Karena tujuan belajar sebenarnya adalah untuk melatih kita berpikir, bukan MENGHAFAL MATERI.

Menurut bro Wisnu, dalam tulisannya di Zenius blog, menghafal merupakan teknik berpikir yang sifatnya konkret, maksudnya berpikir yang hanya memperhatikan bagian permukaannya saja, seperti menghafal rumus atau definisi. 

Dan ketika kamu sudah terbiasa berpikir dengan cara ini, kamu otomatis akan menghilangkan 3 esensi dari tujuan belajar yang sebenernya.
1. Kurangnya Kemampuan Kamu dalam Mengklasifikasikan Sesuatu
2. Kamu Kurang Menggunakan Logika
3. Kamu akan Sulit Berimajinasi


All About Girls juga memberikan file pdf untuk di download lho... Jadi girls bisa pasang di rumah biar selalu rajin belajar, hehe..

Download pdf, Klik disini.
>PDF CARA EFEKTIF DAN EFISIEN BELAJAR<

Cara Download

  • Klik link yang disediakan di atas
  • Setelah itu klik "Saya Bukan Robot" jika ada verifikasi, lakukan yang tertera lalu klik "Verify"
  • Tunggu 10 detik, lalu klik bar biru yang bertuliskan "Click Here to Continue" jangan klik yang lain lain, karena itu hanyalah iklan.
  • Jika muncul halaman baru, Close halaman itu dan back untuk kembali ke link "Semawur.com"
  • Terakhir klik "Get Link"
  • Selesai deh tinggal klik "Download" :)
    Nb: Jika terdapat iklan , kalian tinggal close saja tab baru dari iklan tersebut atau tinggal menekan tombol back agar kembali ke halaman download

    Post a Comment

    My Instagram

    Made with by OddThemes | Distributed by Gooyaabi Templates